Cara Mengisi Pemetaan Mutu PAUD DIKMAS

Hallo sahabat semuanya, pada kesempatan malam ini saya akan memberikan sebuah Panduan atau Tutorial Bagaimana Cara Mengisi Pemetaan Mutu Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan DIKMAS (PMP PAUD). 

Disamping kita disibukan dengan Pendataan Data Pokok Pendidikan baik Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) mapun Pendidikan Masayarakat (DIKMAS), ada pendataan lagi selain Dapodik yaitu Pemetaan Mutu Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan DIKMAS.

Dan sobat bisa Download Instrumen Pemetaan Mutu PAUD dan DIKMAS yang berformat PDF, Di situs Download Free DI SINI

Sebagaimana yang sudah dilansir pada Situs Resmi Pemetaan Mutu PAUD dan Dikmas bahwa :

Peningkatan mutu pendidikan merupakan sebuah komitmen Pemerintah Republik Indonesia yang diterapkan melalui berbagai peraturan perundangan terkait sistem pendidikan nasional. Salah satu kebijakan yang telah diambil adalah diterbitkannya Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2013 Tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan, Pendidikan Nonformal adalah jalur pendidikan di luar pendidikan formal yang dapat dilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang. Lingkup Standar Nasional Pendidikan meliputi Standar Isi, Standar Proses, Standar Kompetensi Lulusan, Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Standar Sarana dan Prasarana, Standar Pengelolaan, Standar Pembiayaan, dan Standar Penilaian Pendidikan. Untuk penjaminan dan pengendalian mutu pendidikan sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan dilakukan evaluasi, akreditasi, dan sertifikasi. Standar Nasional Pendidikan disempurnakan secara terencana, terarah, dan berkelanjutan sesuai dengan tuntutan perubahan kehidupan lokal, nasional, dan global.

Dari Informasi tersebut sudah jelas, bagi setiap satuan pendidikan sudah bisa memanfaatkan situs tersebut untuk Pemetaan Mutu Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan DIKMAS.

Dengan demikikan saya akan meberikan panduan atau tutorial bagaimana Cara Mengisi Pemetaan Mutu PAUD DIKMAS tersebut :

1. Pertama silahkan sobat masuk ke situs resmi Pemetaan Mutu PAUD DIKMAS atau bisa langsung mengunjungi Link Pemetaan Mutu PAUD DIKMAS DI SINI...

Kemudian sobat akan diarahkan ke halaman tersebut dan sobat akan diminta Login dengan mengguna Username dan Password Dapodik, tampilannya kurang lebih seperti di bawah ini :
Tampilan Awal Start : PMP PAUD dan DIKMAS
2. Saya anggap sobat sudah bisa memahami dari gambar di atas, dan mudah-mudahan sobat sudah bisa masuk ke Pemetaan Mutu Pendidiakan Anak Usia Dini (PAUD) dan Dikmas. 

Jika sobat sudah login maka sobat akan disuguhkan tampilan seperti Identitas Lembaga, Dashboard, Instrumen Lebaga seperti Instrumen KB atau TK, Hasil Pemetaan Mutu. Lebih Jelasnya silahkan lihat Gambar di bawah ini :
PMP PAUD dan DIKMAS
3. Langkah selanjutnya silahkan Anda Pilih Instrumen, kemudian akan tampil 8 Standar yang harus anda isi yaitu :
1. Standar Tingkat Pencapaian Perkembangan
2. Standar Isi
3. Standar Proses
4. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan
5. Standar Sarana dan Prasarana
6. Standar Pengelolaan
7. Standar Pembiayaan
8. Standar Penilaian Pendidikan.
4. Langkah Terakhir jangan lupa silahkan Anda Simpan hasil pekrjaan Mengisi Pemetaan Mutu PAUD DIKMAS, dan ingat hasil tersebut bisa anda Print Langsung dan bisa juga disimpan dalam bentuk PDF.

5. Langkah kelima anda bisa melihat hasilnya dengan cara pilih menu Hasil Pemetaan Mutu Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Anda. Tampilannya akan seperti gambar di bawah ini :
PMP PAUD dan DIKMAS
PMP PAUD dan DIKMAS
Mungkin cukup sekian artikel kali ini tentang Bagaimana Cara Mengisi Pemetaan Mutu PAUD DIKMAS atau PMP PAUD dan DIKMAS, mudah-mudahan bermanfaat dan jangan lupa like dan share kembali. 

Apabila ada pertanyaan jangan sungkan-sungkan tuliskan komentar / pertanyaannya pada kotak komentar yang sudah kami sediakan. Terimakasih

0 Response to "Cara Mengisi Pemetaan Mutu PAUD DIKMAS"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel