Asuransi Pendidikan Anak
Thursday, 13 June 2019
Add Comment
Hallo sahabat semunya pada kesempatan ini kami akan berbagi tentang Asuransi Pendidikan Anak, sebelum lebih lanjut ke pembahasan mengenai Asuransi Pendidikan bagi anak, alangkah baiknya kita kenali terlebih dahulu mengenai bagaimana cara mencermati Berinvestasi untuk Biaya Pendidikan Anak.
Perlu kita ketahui bahwa dana pendidikan anak menjadi salah satu anggaran krusial yang perlu disiapkan oleh orang tua sejak dini. Apalagi biaya pendidikan selalu naik setiap tahunnya, bahkan seringkali lebih tinggi dibandingkan tingkat kenaikan harga barang dan jasa. Dengan demikian, tak semua orang tua memiliki persiapan khusus untuk membiayai pendidikan sang buah hati, sehingga beberapa di antaranya sering kelimpungan saat memasuki tahun ajaran baru.
Illustrasi : Asuransi Pendidikan Anak |
Orang tua perlu memiliki tabungan khusus pendidikan anak yang terpisah dari tabungan untuk kebutuhan lainnya. Idealnya para orang tua menyisihkan sebesar 10 persen dari pendapatannya setiap bulan untuk tabungan pendidikan anak. Instrumen tabungan pendidikan anak hendaknya disesuaikan dengan jangka waktu kebutuhan dana pendidikan itu sendiri. Jika kita membaginya akan menjadi investasi dana pendidikan anak jangka pendek (1-3 tahun), menengah (3-5 tahun), dan panjang (lebih dari 5 tahun).
Makin panjang jangka waktunya, maka harus cari produk investasi yang hasilnya lebih tinggi, karena pendidikan kenaikannya selalu lebih tinggi dari inflasi. Jadi mau tidak mau harus cari produk jangka panjang yang pertumbuhannya lebih tinggi dari inflasi.
Jika sudah mengenal dan mencermati Inventasi untuk Biaya Pendidikan Anak, selanjutnya kita akan mengenalkan Apa yang dimaksud dengan Asuransi Pendidikan Anak dan Apa manfaat kita membeli Asuransi Pendidikan.
Sebenarnya banyak sekali agen-agen yang menawarkan untuk mengikuti Asuransi Pendidikan Anak, tetapi jika tidak mengenal apa yang dimaksud dengan asuransi pendidikan anak dan apa manfaatnya, dengan demikian kita akan kebingungan bahkan akan tergiur dengan ajakan agen-agen tersebut.
Sebenarnya Produk Asuransi Pendidikan adalah gabungan antara produk Asuransi Dwiguna (Endowment Insurance) dan Unitlink. Adapun manfaat utama dari produk Asuransi Pendidikan adalah melindungi orang tuanya atau Life Insurance sekaligus memberikan kepastian dana Pendidikan Anak, bahkan Asuransi Pendidikan memberikan perlindungan atau proteksi kepada orang tua sebagai pencari nafkah, sekaligus memberikan kepastian dana pendidikan, jika terjadi sesuatu dengan orang tua. Selain itu asuransi jiwa memiliki kelebihan yaitu waktu pencairan dapat disesuaikan dengan periode pendidikan, misalnya ketika anak kita masuk TK, SD, SMP, SMA dan kuliah.
Dengan demikian kami akan memberikan rekomendasi 6 Asuransi Pendidikan Anak untuk bapak-ibu kaji dan bisa dijadikan sebagai rujukan Asuransi Pendidikan Anak.
6 Asuransi Pendidikan Anak Terbaik Yang Bisa Dijadikan Rujukan dalam Rumah Tangga :
1. Asuransi Pendidikan Manulife
Yang pertama adalah Asuransi Pendidikan Manulife, asurasni ini adalah salah satu produk yang menawarkan Manulife Education Protector. Asuransi pendidikan ini jenisnya unit link. Artinya, bapak ibu tidak cuman memastikan masa depan anak saja, tetapi juga berinvestasi di produk-produk investasi Manulife, seperti Manulife Dana Pasar Uang, Manulife Dana Ekuitas, Manulife Dana Ekuitas Syariah, dan masih banyak lagi.
Pemegang produk asuransi ini bisa melalui orangtua atau anak. Syaratnya, kalau orangtua, usia minimal adalah 18 tahun dan maksimal 50 tahun. Sementara untuk anak minimal 30 hari maksimal 10 tahun. Masa pertanggungannya berlaku hingga tertanggung berusia 70 tahun. Masa pembayaran preminya fleksibel bisa 5 tahun dan 10 tahun disesuaikan dengan rencana pendidikan dan usia masuk anak.
Manulife ternyata juga menyediakan asuransi pendidikan jenis dwiguna. Produk asuransi tersebut adalah ProGraduate. Program ini memberikan manfaat pembayaran tunai sebagai dana pendidikan yang dibayarkan pada usia 18-23 tahun dan memberikan perlindungan jiwa kepada orangtua sebagai pihak tertanggung. Dengan metode pembayaran premi yang fleksibel, bisa tahunan, semesteran, kuartalan, atau bulanan.
Nah, jika bapk ibu tertarik dengan Ausransi Pendidikan Manulife silahkan kunjungi langsung produk apa saja yang disediakan pada asurasni tersbut di website resminya www.manulife-indonesia.com
2. Asuransi Pendidikan BCA
PT Bank Central Asia ( BCA) bekerja sama dengan PT AIA Financial meluncurkan produk asuransi pendidikan Proteksi Edukasi Prima (EduPlan) dengan produk ini orang tua bisa merencanakan pendidikan anak mereka sejak dini. Dia menjelaskan, produk ini sudah bisa membeli polis dari EduPlan sejak anak mereka berusia 15 hari.
Pendidikan memiliki pernanan penting dalam meningkatkan taraf hidup, namun biaya kerap menjadi tantangan bagi masyarakat dalam menyelesaikan pendidikan. BCA bersama AIA menghadirkan EduPlan untuk membantu orang tua merencanakan pendidikan anak sejak dini.
EduPlan merupakan asuransi jiwa tradisional yang tidak hanya menjadi sarana menabung dana pendidikan oleh orang tua saja, tetapi juga akan membebeaskan premi bila terjadi risiko pada pemegang polis.
Adapun premi yang dibayarkan berjumlah tetap tergantung periode asuransi yang diinginkan mulai dari 5 tahun hingga 10 tahun. Pemberian manfaat dari dana pendidikan dilakukan sebanyak 5 kali dengan total manfaat sebesar 200 persen. Masing-masing periode pemberian jaminan dilakukan ketika anak berusia 18 tahun sebesar 80 persen, 40 persen di usia 19 tahun, 40 persen di usia 20 tahun dan 40 persen di usia 21 tahun.
3. Asuransi Pendidikan BRI
Asuransi pendidikan BRI bekerja sama dengan Sequis yang siap memberikan jaminan dana pendidikan dan keselamatan jiwa. Dikutip dari website resminya Sequis, pihak tertanggung cukup membayar premi selama 8 tahun dan dapat menikmati asuransi hingga 18 tahun. Apabila tertanggung mengalami kematian dan kecelakaan maka ia akan mendapatkan uang sebesar 150 persen dari uang pertanggungan. Sementara dana pendidikan yang didapat sebesar 150 persen dari uang pertanggungan.
4. Asuransi pendidikan Mandiri
Mandiri Sejahtera Cerdas merupakan salah satu produk asuransi andalan mereka. Sama seperti produk asuransi pendidikan lainnya, penentuan premi dan uang pertanggungannya juga fleksibel disesuaikan dengan kebutuhan.
Keunggulannya adalah adanya pemberian loyalti bonus sebesar 1,5 persen di akhir tahun kelima. Hingga pilihan dana investasi yang beragam sesuai dengan profil risiko yang diinginkan. Jadi gak cuman menjaga kebutuhan masa depan pendidikan anak, tetapi sebagai orangtua juga bisa sekalian investasi.
Syaratnya untuk menjadi nasabah ini, pihak tertanggung harus berusia 17 tahun sampai 59 tahun dan anaknya harus berusia 0 sampai 15 tahun. Minimum preminya adalah Rp 2.500.000 per tahun.
5. Asuransi pendidikan BNI
Mereka memiliki produk Solusi Pintar untuk asuransi pendidikannya. Dana pendidikannya diberikan bertahap mulai dari SD, SMP, SMA, hingga perguruan tinggi. Besarannya SD 20 persen dari uang pertanggungan, SMP 30 persen, SMA 40 persen, dan perguruan tinggi 100 persen. Jumlah uang pertanggungannya disepakati antara nasabah dengan BNI.
Masa pembayaran preminya berkisar 9 tahun sampai 17 tahun. Maksimum sampai pihak tertanggung berusia 65 tahun.
6. Asuransi pendidikan Prudential
PRUlink edu protection merupakan asuransi andalan dari Prudential. Dikutip dari website resminya, mereka minimum preminya Rp 500.000 per bulan. Asuransi tersebut bisa memberikan perlindungan untuk orang tua dan anak sekaligus dalam satu polis. Keuntungannya pun bisa didapatkan sampai anak berusia 18 sampai 25 tahun.
Masa perlindungannya adalah sampai pihak tertanggung meninggal dunia dengan batas usia 99 tahun dan cacat total sebelum berusia 70 tahun. Untuk lebih jelasnya silahkan bapak ibu kunjungi langsung website resminya di www.prudential.co.id
Semoga dengan artikel ini kita mempunyai gambaran tentang Apa yang dimaksud dengan Asuransi Pendidikan Anak, dan bagimana cara memilih Asuransi yang terbaik untuk kita jadikan sebagai agen Asuransi untuk Pendidikan Anak kita dimasaya yang mendapatang.
Jika artikel ini bermanfaat, silahkan bapak ibu share ke jaringan sosial melalui tombol yang sudah disediakan. Terimakasih
0 Response to "Asuransi Pendidikan Anak"
Post a Comment